Grammar adalah untuk komunikasi
Ketika kita belajar bahasa inggris di sekolah kita diajarkan grammar untuk menyusun kata dengan benar. Grammar tetaplah bagian penting untuk belajar bahasa inggris dan mengkomunikasikan apa yang ada di pikiran kita. Dengan terus belajar dan sedikit berlatih untuk terus mempertajam kemampuan kamu berbahasa inggris tanpa harus takut salah. Belajar grammar itu penting tapi jangan sampai grammar membuat kamu berhenti belajar!
Coba lihat titik lemahmu
Jangan habiskan waktumu untuk berlatih grammar yang sudah kamu pahami, tapi pelajari yang grammar yang masuh sulit untuk kamu! Kalau belum tau dimana titik lemahmu, kamu bisa mulai dengan menulis dengan bahasa inggris dengan sepengetahuanmu (tanpa lihat kamus atau buku panduan grammar), setelah itu kamu bisa cek tingkat kebenarannya, bisa kamu cek sendiri dengan contekan-contekan atau bisa minta tolong koreksi guru atau teman kamu yang pinter dan jago bahasa inggris, dari situ kamu bakal nemuin dimana letak kesalahan-kesalahan kamu!
Mengajarkan grammar ke temen kamu yang levelnya dibawah kamu
Dengan mengajarkan ilmu yang kamu tau meskipun sedikit, mau tidak mau kamu akan mempelajarinya terlebih dahulu. Selain itu, menjadi tutor akan memudahkan kamu untuk mempertajam kemampuanmu dan masuk ke dalam ingatan dengan lebih baik.
Mulai sekarang jangan takut sama grammar yaaa! Terus pantau Kampung Inggris Mahesa buat ningkatin skill kamu!